Jonatan dan Chico Bicara Hasil Undian Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023

Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo bicara soal hasil undian Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 yang baru dirilis BWF, Kamis (10/8). Mereka menyebut kans bertemu lawan tangguh sangat terbuka jadi persiapan wajib maksimal.

Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 diselenggarakan di Copenhagen, Denmark, mulai 21-27 Agustus mendatang. Atlet-atlet Indonesia mendapatkan hasil undian relatif cukup baik di babak pertama, dengan mayoritas mendapat bye.

Tapi tidak bagi Jonatan yang menempati unggulan kelima. Ia harus langsung menghadapi Lee Zii Jia dari Malaysia di babak pertama World Championship 2023.

“Ya bagaimana pun hasil undian, tetap harus siap dan dihadapi. Saya harus bertemu lawan tangguh, Lee Zii Jia di babak pertama,” kata Jonatan dalam keterangan tertulisnya, Jumat (11/8/2023).

“Mau enggak mau ya harus dihadapi. Ini Kejuaraan Dunia, pasti diikuti seluruh pemain terbaik dunia dan kans bertemu pemain kuat di babak-babak pertama, sangat terbuka seperti yang saya alami,” ucap peraih medali emas Asian Games 2018 ini.

Baca juga: Ini Hasil Undian Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023

Jonatan sendiri pada Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 terhenti di banak perempatfinal. Ia disingkirkan atlet Taiwan, Chou Tien Chen, 21-14, 11-21, 20-22, seusai bermain selama 71 menit.

Lantas bagaimana kansnya kali ini? “Dalam satu pekan ini sebelum ke Kejuaraan Dunia, persiapannya saya tentu harus lebih fokus lagi. Saya harus mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menghadapi Lee di babak pertama lebih dulu,” kata atlet yang karib disapa Jojo ini.

Baca juga: Beban Berat Viktor Axelsen di Kejuaraan Dunia 2023

Berbeda dengan Jonatan, Chico Aura Dwi Wardoyo mendapatkan undian lebih baik. Di babak pertama ia jumpa Nathan Tang dari Australia, bila lolos kemungkinan Prannoy H.S. dari India yang menjadi lawannya.

“Kejuaraan Dunia itu diikuti seluruh pemain terbaik dunia. Jadi saya tidak boleh memandang remeh saat bertemu pemain Australia, Nathan Tang di babak pertama. Apalagi saya juga belum pernah bertemu dia. Jadi harus waspada dari awal dan tidak boleh lengah,” tutur Chico.

“Saya harus fokus di babak pertama dulu. Kalau lolos kemungkinan besar akan bertemu Prannoy, pemain yang berpengalaman dan memiliki teknik pukulan yang komplet. Kalau ketemu dia, saya harus mempersiapkan diri yang terbaik dan akan berusaha tampil semaksimal mungkin,” Chico mempertegas.

Baca juga: Kejuaraan Dunia 2023: Gregoria Mariska Cs Diminta Jangan Lengah

(mcy/aff)

Misi ‘Tersembunyi’ Fabio Quartararo di MotoGP Malaysia 2023

Fabio Quartararo menatap MotoGP Malaysia 2023 dengan percaya diri. Selain itu, Quartararo punya fokus tersendiri untuk balapan tersebut nanti. Apa, tuh?

MotoGP Malaysia 2023 di Sirkuit Sepang akan berlangsung pada 10-12 November 2023. Seperti biasa, sesi Sprint Race di hari Sabtu dan balapan utama di hari Minggu.

Baca juga: Jadwal MotoGP Malaysia 2023 Akhir Pekan Ini

Fabio Quartararo, rider Yamaha percaya diri menatap balapan nanti. Quartararo juga tampil cukup apik, dua kali naik podium (juara ketiga) dari lima seri terakhir.

Balapan MotoGP Sepang 2023 dijelaskan Quartararo, dirinya bukan cuma fokus untuk menjadi yang tercepat. Balapan nanti, jadi momen buat Yamaha untuk bisa meng-upgrade ‘kuda besinya’ untuk tahun 2024 mendatang!

“Sepang adalah sirkuit yang sangat bagus untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang apa yang bisa kami tingkatkan. Mengingat musim depan, jaraknya tidak terlalu jauh lagi,” katanya dilansir dari Crash.

“Tentu saja, tiga balapan terakhir di tahun ini sangat penting dan kami akan fokus untuk mendapatkan hasil terbaik. Namun kami juga harus memastikan, bahwa kami mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk tahun 2024,” tambahnya.

Baca juga: Quartararo: Mandalika Podium Terbaik Saya di Tahun Ini

Fabio Quartararo memang kesulitan bersaing di papan atas MotoGP 2023. Motornya kalah canggih dari para pesaingnya, terutama Ducati.

Juara dunia tahun 2021 itu kini berada di peringkat kesembilan Klasemen MotoGP 2023 sementara. Apakah di tahun depan, Yamaha siap berkembang dan membuat Quartararo bisa kembali ke jalur juara?

(aff/cas)

Menurut Marc Marquez, Manuver Enea Bastianini ‘Bermasalah’ karena…

Enea Bastianini finis pertama di MotoGP Emilia Romagna 2024 usai momen kontroversial. Marc Marquez pun terindikasi merasa Bastianini harusnya kena hukuman.

Manuver Enea Bastianini kepada Jorge Martin di lap akhir menjadi salah satu momen menentukan di MotoGP Emilia Romagna 2024. Bastianini pada akhirnya finis pertama dengan Martin harus rela finis kedua.

Posisi finis itu tidak lepas dari aksi menyalip Enea Bastianini. Aksi ini tampak bikin kesal Jorge Martin, yang usai balapan juga sempat menyuarakan kekesalan. Dan Marc Marquez ikut bersimpati kepada Martin.

Baca juga: Jorge Martin ke Enea Bastianini: Nyalipnya Jangan Pakai Nyenggol dong!

“Aku melihat tayangan ulangnya dan Enea gagal menjaga motor tetap di batas lintasan. Jadi ia seharusnya melepas posisi tersebut,” kata Marc Marquez seperti dilansir GPOne.

Marc Marquez dikenal sebagai rider yang juga amat kompetitif dan beberapa kali memperlihatkan manuver agresif. Tapi ia menegaskan harusnya steward atau Race Direction bisa mengambil tindakan atas aksi Bastianini.

[Gambas:Twitter]

“Aku sepakat bahwa itu adalah satu-satunya cara untuk menyalip dengan motor pada situasi tersebut, tapi faktanya ia melewati kerb. Di sinilah masalahnya,” ucapnya.

“Pandanganku tidak pernah berubah; dalam balap motor, terutama di MotoGP saat ini, begitulah cara menyalip terutama dalam situasi sedemikian ketat. Bastianini sudah berusaha semaksimal mungkin, sampai akhirnya mengenai area biru yang artinya ia sudah melewati kerb, alias keluar dari area lintasan. Jika itu tidak terjadi, barulah tidak ada masalah.”

Baca juga: Insiden Enea Bastianini Vs Jorge Martin di Mata Mantan Rider

“Aksi menyalipnya agresif, tapi bersih. Enea pernah melakukan hal serupa kepadaku di Assen. Aku melebar dan tidak bereaksi apa-apa karena itu adalah bagian dari balapan. Tapi pihak yang menyalip harus tetap di dalam lintasan. Menurutku saat ban sudah melintas keluar, kamu harus kehilangan posisi,” tuturnya.

Selepas penuturannya tersebut, MM93 kembali ditanya bahwa apa yang dilakukan Enea Bastianini sejatinya adalah gaya yang beberapa kali pernah pula ia lakukan di masa lalu. Marquez pun mengiyakan, walaupun disertai catatan.

“Memang benar itu adalah aksi yang juga pernah aku lakukan. Tapi kalau kamu menyalip dan keluar lintasan, atau yang kamu salip terjatuh, maka kamu akan kena hukum dan dari dulu seperti itu. Seperti yang sudah aku katakan, Bastianini menyalip dengan bersih dan bagus, asalkan roda motornya tidak sampai kena area biru,” ujar Marc Marquez.

Simak Video: Menangi MotoGP San Marino di Luar Dugaan Marc Marquez

[Gambas:Video 20detik]

(krs/cas)

Momen Marc dan Alex Marquez Sapa Sandiaga Uno- Halo Mas Sandi

Marc dan Alex Marquez menyambangi Indonesia bersama tim barunya, Gresini Racing Team. Mereka menyapa Menparekraf Sandiaga Uno dengan sebutan ‘Mas Sandi’.

Perkenalan Marc dan Alex bersama Gresini Racing Team berlangsung Gedung Sapta Pesona, Jakarta, pada Sabtu (3/2/2024). Acara tersebut dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno serta jajarannya, juga para sponsor.

Baca juga: Pemilik Gresini Buka-Bukaan Alasan Marc Marquez Gabung Timnya

Kehadiran keduanya pun disambut positif, terlebih banyak publik penasaran dengan keduanya terkait makanan yang mereka cicip setibanya di Indonesia, khususnya Jakarta.

Hal itu pun ditanyakan langsung oleh pemandu acara oleh Marc dan Alex.

“Ini adalah pertanyaan yang selalu ditanyakan oleh orang Indonesia. Apakah kalian sudah mencoba makanan pedas dari Indonesia?”

“Kami sudah sarapan tapi makanan kontinental (makanan Eropa) tapi tidak ada yang pedas,” Alex menjawab.

Sementara Marc Marquez mengakui jika dirinya memang tak menyukai makanan pedas. Terlebih, mereka juga bakal melakukan tes pramusim sehingga mereka harus lebih selektif dalam menyantap makanan.

“Saya memang tidak suka makanan pedas, terutama sebelum tes (pramusim), karena malam ini kami akan terbang ke Malaysia,” kata Marc.

“Sebelum tes, saya harus menyantap hidangan sehat dan tidak mengonsumsi makanan pedas agar tak ada masalah ketika tes,” tuturnya.

Baca juga: Marc Marquez Ingatkan Bos MotoGP pada Valentino Rossi

Usai sapa singkat itu, Marc dan Alex sendiri mendapatkan scarf yang secara langsung dikalungkan oleh Sandiaga Uno di atas panggung.

Momen lucu pun muncul saat, Marc dan Alex mencoba memanggil, Menparekraf dengan sebutan “Mas Sandi”.

“Halo Mas Sandi,” ucap Alex.

Sementara itu, Sandiaga Uno mengaku senang dapat memperkenalkan pebalap Gresini Racing Team di Indonesia untuk kali pertama.

“Kami sangat senang dapat memperkenalkan para pembalap Gresini kepada para sponsor dan fans di Indonesia untuk pertama kalinya hari ini, dengan Fabio Di Giannantonio, digantikan oleh sang juara dunia delapan kali, Marc Marquez,” kata Sandiaga Uno.

“Kami harap para fans di Indonesia akan sangat bangga karena Marc membalap untuk Gresini dan kami harap itu akan berdampak positif untuk para sponsor,” ujarnya.

“Dan kami ucapkan selamat kepada Gresini dan para sponsor karena ini adalah kolaborasi yang sangat luar untuk perkembangan turisme otomotif dan bagi pariwisata Indonesia pada umumnya. Jadi mari bersama kita jadikan Tim Gresini 2024 sebagai simbol dari kesempurnaan, persatuan dan prestasi,” kata Sandiaga Uno.

“Dan saya sangat menantikan banyak podium dari Marquez bersaudara. Mari kita berdoa bersama, semoga ini menjadi musim yang sukses bagi kita semua,” dia mengharapkan.

Baca juga: Setim dengan Adiknya, Marc Marquez: Hal Lama yang Terasa Baru

(mcy/aff)

Menang Mudah, Jonatan ke 16 Besar All England 2024

Jonatan Christie dengan mudah mengatasi Chou Tien-chen di babak pertama All England 2024. Jonatan menang dua gim langsung.

Jonatan vs Chou Tien-chen bertemu di babak pertama yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Rabu (13/3/2024) malam WIB. Jonatan menuntaskan permainan dengan kemenangan 21-4, 21-15.

Jonatan mengatasi gim pertama dengan sangat mudah. Tunggal putra Indonesia itu mampu memimpin 11-3 di interval.

Laju Jojo makin tak terbendung selepas lega. Chou Tien-chen cuma diberikan tambahan satu poin, yang akhirnya membuat Jojo menang 21-4 di gim pertama.

Baca juga: Hasil All England 2024: Leo/Daniel Kandas

Gim kedua lebih sedikit ada perlawanan dari Chou Tien-chen. Namun, Jonatan tetap dominan dengan memimpin 11-7 di interval.

Chou Tien-chen langsung mendapatkan tambahan tiga poin beruntun selepas jeda. Hal ini membuat ketertinggalan wakil Taiwan itu menjadi 10-11.

Jonatan kemudian membalasnya dengan menghasilkan empat angka beruntun. Hal itu membuat skor berubah menjadi 15-10.

Jonatan memang masih sangat tangguh bagi Chou Tien-chen. Alhasil, Jonatan mampu melaju di All England 2024 setelah menang gim kedua dengan skor 21-15.

Baca juga: Indonesia Open 2024 Batal di Indonesia Arena, PBSI Beri Penjelasan

BNI Sirnas B Riau Jadi Momentum UMKM Promosikan Kuliner-Kerajinan Khas

Ajang bulutangkis BNI Sirkuit Nasional B Riau 2023, Kota Pekanbaru, ikut dimeriahkan puluhan pelaku UMKM. Kuliner hingga kerajinan khas Riau menjadi produk yang banyak diburu.

Ketua Komunitas UMKM Kurma Riau Rosi Ruslan mencatat ada 30 pelaku UMKM di Pekanbaru ikut terlibat dalam seri ke-12 ajang bulutangkis BNI Sirnas 2023 tersebut. Puluhan UMKM ini mulai dari kuliner hingga kerajinan khas Riau.

“Saat ini ada sekitar 30-an pelaku UMKM di Pekanbaru kita libatkan. Ini yang terdaftar dalam Komunitas UMKM Riau, biasa lebih dikenal UMKM Kurma,” kata Rosi ditemui di Gor Remaja, Rabu (6/12/2023).

Tak hanya berjualan makanan dan jajanan, pelaku UMKM yang tergabung juga memanfaatkan event BNI Sirnas B Riau 2023 sebagai ajang promosi. Sejumlah kuliner khas Riau dan kerajinan mejeng di luar GOR tempat venue pertandingan.

Baca juga: BNI Sirnas B Riau, Momen Bangkitkan Mental Juara Pebulutangkis Muda

“Ya ini jadi momentum kita promosikan kuliner dan kerajinan khas Riau, produk ekonomi kreatif UMKM. Jadi beberapa kuliner kita bawa,” kata Rosi.

Rosi melihat banyak peluang dalam event yang berlangsung selama sepekan tersebut. Salah satunya karena banyak atlet dan penonton datang dari luar Riau.

Untuk kuliner, para pelaku UMKM terlihat mengenalkan bolu kemojo, bolu ceremai. Selain itu, ada kerupuk kulit ikan patin khas Riau yang saat ini tengah naik daun.

“Kuliner ada kulit ikan patin, bolu kemojo, bolu ceremai, kue bangkit dan ikan teri lilit. Yang membuat itu kebetulan saya sendiri, ada rumah produksi. Target kami adalah mengenalkan agar yang dari luar tahu jika inilah sebenarnya makanan khas di Riau,” kata Rosi.

Baca juga: Ada BNI Sirnas di Pekanbaru, Okupansi Hotel Naik!

Untuk kuliner, Rosi dan pelaku UMKM lain mematok harga antara Rp 15-20 ribu saja. Harga ini tergantung kemasan pembelian.

Sementara untuk kerajinan tangan dijual dengan harga bervariatif mulai Rp 25-125 ribu. Salah satu yang menjadi buruan yakni tanjak melayu.

“Ada tanjak melayu kita jual. Harga variatif tergantung bentuk dan motif, tapi rata-rata antara Rp 25-125 ribu,” kata pelaku UMKM lain, Widya.

Ajang BNI Sirnas B Riau sendiri digelar di Gor Remaja sejak 4 Desember kemarin hingga 9 Desember mendatang. Selain GOR Remaja, ada juga gor pendamping di Komplek MTQ Pekanbaru.

BNI Sirnas B sendiri digelar dengan tiga kelompok usia, pertama adalah kelompok usia dini 11 tahun, anak-anak usia 13 tahun dan pemula usia 15 tahun.

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

(ras/krs)

Naik Podium di Sprint Race MotoGP Mandalika, Marc Marquez Belum Puas

Marc Marquez naik podium di Sprint Race MotoGP Mandalika 2024, finis ketiga. Akan tetapi, rider Gresini itu masih belum puas dan bersiap buat balapan utama!

Sprint Race MotoGP Mandalika 2024 tuntas digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok pada Sabtu (28/9) sore WITA. Francesco Bagnaia jadi kampiunnya diikuti oleh Enea Bastianini dan Marc Marquez yang melengkapi podium.

Baca juga: Sprint Race MotoGP Mandalika 2024: Full Drama! Martin Jatuh, Bagnaia Menang
Baca juga: Klasemen MotoGP Selepas Drama Sprint Race MotoGP Mandalika 2024

Marc Marquez bagaikan roket. Kuda besinya melesat begitu start, dari posisi ke-12 dengan langsung menusuk ke posisi kelima.

Marquez bahkan sempat maju ke posisi kedua. Sayangnya, dirinya disalip Enea Bastianini di putaran terakhir.

Baca juga: Frustrasinya Jorge Martin, Pimpin Sprint Race di Mandalika eh Jatuh

Marc Marquez sebelumnya terjatuh di sesi kualifikasi Q2, itu pula yang buat Marquez gagal catatkan time lap. Meski memulai dari posisi ke-12, itu tadi, The Baby Alien bisa gaspol di Sprint Race.

Balapan utama MotoGP Mandalika 2024 akan digelar pada Minggu (29/9) pukul 14.00 WIB. Meski senang bisa naik podium di Sprint Race, Marquez siap mati-matian lagi besok!

“Dari P12 ke P3! Sabtu yang pahit sekaligus manis, Sprint Race yang bagus, tetapi kami perlu menemukan feeling lebih baik dengan ban baru. Kami akan terus bekerja keras,” tulis pebalap berusia 31 tahun itu di sosmed pribadinya.

Baca juga: ‘Kutukan’ Marc Marquez Pecah di Mandalika

Marc Marquez sebelumnya tiga kali naik podium di tiga seri terakhir. Jadi kampiun di MotoGP Aragon dan MotoGP San Marino, serta finis ketiga di MotoGP Emilia Romagna.

Bisa naik podium di MotoGP Mandalika 2024, Marquez?

(aff/aff)

One Pride MMA 76- Menang, Suwardi Dapatkan Sabuk Abadi Flyweight

Suwardi berjaya di One Pride MMA 76. Itu artinya Suwardi berhak atas sabuk abadi Divisi Flyweight. Selamat!

Laga Suwardi menghadapi Irfan Aruan di Hall A Basket GBK, Sabtu (3/2/2024) malam WIB adalah duel utama di kelas Flyweight 56,7 kg. Ini jadi laga pertama One Pride MMA di tahun 2024.

Kedua petarung saling respect dengan touch glove usai wasit Budi memulai laga. Suwardi sudah bisa menjatuhkan Irfan Aruan dengan mudah. Irfan bangkit, tapi lagi-lagi berhasil dijatuhkan.

Dalam duel ground, Suwardi mampu mendominasi. Fighter yang dijuluki Becak Lawu ini sudah mencekik Irfan via kuncian.

Beruntung, Irfan yang dijuluki Si Raja Batak itu masih bisa melepaskan diri dari cekikan Suwardi. Namun, Irfan masih dalam situasi terjepit, karena badannya tidak bisa bergerak bebas karena dikunci Suwardi.

Satu menit waktu tersisa, Suwardi menghajar lawannya yang berada di posisi bawah. Ia melancarkan pukulan bertubi-tubi dan Irfan tak mampu melawan.

Beruntung bel ronde pertama berbunyi tanda turun minum. Pertarungan berlanjut ronde dua, Suwardi meladeni Irfan untuk jual beli pukulan.

Akan tetapi, kondisinya tak berlangsung lama. Suwardi sukses membuat Irfan masuk berada dalam permainan ground. Suwardi melakukan kuncian tangan via armbar. Tangan Irfan sudah dipelintir tapi akhirnya bisa lepas.

Setelah itu Suwardi kemudian menyiksa Irfan Aruan dengan pukulan bertubi-tubi. Irfan hanya bisa melindungi wajahnya.

Baca juga: Misi One Pride Mau Cetak Jeka Saragih Baru di 2024

Pada ronde tiga, Suwardi membanting lawannya di atas kanvas. Dia lalu menghajar Irfan dengan siku dan pukulan.

Disaat yang bersamaan, Irfan Aruan tak bisa berbuat banyak. Ia sering berbalik memberikan punggungnya pada Suwardi demi menghindar dari serangan.

Suwardi lagi-lagi berhasil melakukan kuncian via rear naked choke. Namun Irfan tampaknya masih kuat bertahan hingga melepaskan diri.

Pada ronde empat, Irfan melakukan pelanggaran karena terlihat menendang bagian pangkal paha Suwardi. Wasit pun memberikan hukuman pada Irfan dengan kartu kuning.

Duel kembali dilanjutkan, Suwardi langsung menerjang Irfan dan melakukan bantingan. Suwardi kemudian menindih lawannya tersebut. Ia lalu menghajar Irfan bertubi-tubi.

Dua menit waktu tersisa, Suwardi akhirnya menuntaskan pertandingan. Ia berhasil mencekik leher Irfan hingga lawannya tapout alias menyerah.

Suwardi akhirnya bisa menuntaskan rasa penasaran untuk merebut Sabuk Abadi Flyweight setelah gagal di dua kesempatan sebelumnya.

Baca juga: ONE Pride MMA 76: GBK Siap Panaskan Duel Suwardi Vs Irfan Aruan

Motor Marc Marquez Terbakar di Mandalika, Peluang Juara Dunia Hangus!

Marc Marquez gagal meraih poin di main race MotoGP Mandalika. Motornya terbakar, peluang Baby Alien untuk juara dunia MotoGP 2024 dinilai hangus.

Saat balapan di sirkuit Mandalika akhir pekan lalu. Marc Marquez sempat membuka asa dengan raihan podium ketiga di sprint race MotoGP Mandalika 20204. Dia memulai balapan dari posisi ke-12.

Pada saat main race, Marc Marquez tak mau muluk-muluk. Dia cuma membidik posisi kelima atau keenam. Sampai 11 lap MotoGP Mandalika 2024 berlangsung, Marc Marquez mampu membuktikan omongannya itu.

Baca juga: Marquez Bersaudara Sial di MotoGP Mandalika, Alex Crash dan Marc Out

Motor Ducati tunggangannya akhirnya terbakar. Marc Marquez harus mengakhiri balapan lebih awal. Eks rider MotoGP, Niel Hodgson, yang mengungkap pendapat soal Marc Marquez itu.

“Ini benar-benar mimpi buruk. Peluang Marc memenangi kejuaraan dunia sudah sirna hari ini,” kata Niel Hodgson di TNT Sport.

“Dia harus mengandalkan konsistensi. Kami tiba pada titik balapan di mana Marc harus kuat. Saat bannya aus, dan saat dia bisa menggunakan kemampuannya.”

Baca juga: Motor Terbakar di MotoGP Mandalika, Marc Marquez Tak Cari Kambing Hitam

“Saat bannya berbunyi ‘pop’ lantas terbakar? Saya kasihan padanya. Dia tampak datar,” kata dia menambahkan.

Marc Marquez saat ini ada di posisi keempat klasemen MotoGP 2024 dengan raihan 288 poin. Dia berjarak 78 poin dari Jorge Martin di posisi teratas.

Baca juga: Marc Marquez Kembali Bernasib Sial di Mandallika

MotoGP Spanyol 2024- Marco Bezzecchi Sudah Temukan Motor yang Nyaman

Pebalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi, mulai menanjak di MotoGP Spanyol 2024. Italiano itu sudah menemukan motor yang nyaman untuk bisa dieksploitasi habis-habisan.

MotoGP 2024 akan lanjut di Sirkuit Jerez, Minggu (28/4/2024). Race MotoGP Spanyol akan berlangsung pada pukul 19.00 WIB.

Menatap laga itu, Bezzecchi akan menempati posisi start kedua. Dia ada di belakang Marc Marquez. Rider Pramac Racing, Jorge Martin, akan melengkapi front row.

Baca juga: Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2024 Malam Ini

Dalam tiga race sebelumnya, Bezzecchi belum bisa menembus lima besar. Dia finis ke-14 di MotoGP Qatar, lalu menempati posisi keenam di MotoGP Portugal, dan ada di urutan kedelapan di MotoGP Amerika Serikat.

Bezzecchi sudah mempunyai motor yang sip, hingga dia optimistis menatap MotoGP Spanyol.

“Saya cukup senang, kami sudah melakukan langkah maju yang positif. Ini sangat membantu saya, bahwa trek di sini mempunyai grip yang lebih sedikit dan motor biasanya menjadi lebih baik,” kata Bezzecchi dalam rilis yang diterima detikSport.

Baca juga: Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Race di Jerez Nanti Malam

“Kami menyudahi dua sesi yang solid, sangat disayangkan mengenai crash, saya mungkin sedikit terlalu bermurah hati. Motornya oke, masih ada yang hilang di tengah tikungan, terutama di T3, tapi saya merasa bagus saat mengerem, terutama dengan ban lunak di belakang.”

“Kami mempunyai dasar yang bagus untuk bisa dieksploitasi sepenuhnya, ini merupakan pertama kali saya merasa nyaman. Kecepatannya tak buruk, saya harus mengecek data, tapi saya puas,” kata dia menambahkan.

Rekan setim Bezzecchi, Fabio Di Giannantonio, akan menempati urutan start keenam. Mereka memburu hasil terbaik di Jerez.

Baca juga: Ban Kurang Angin, Quartararo Kehilangan Podium Sprint Race MotoGP Spanyol

(cas/ran)

Pantang Menyerah, Kunci Jonatan Christie Menangi Hong Kong Open 2023

Jonatan Christie menjuarai nomor tunggal putra Hong Kong Open 2023. Pantang menyerah jadi kunci kemenangan atlet andalan Indonesia tersebut di partai final.

Bertanding ketat melawan Kenta Nishimoto di Hong Kong Coliseum, Minggu (17/9/2023), Jonatan bangkit usai kalah di gim pertama. Ia merebut dua gim berikutnya untuk menang 12-21, 22-20, 21-18.

“Puji Tuhan, ini berkat Tuhan lagi. Gim pertama saya sudah kalah, di gim kedua juga mepet-mepet skornya tapi saya tidak mau menyerah. Saya tahu Tuhan bawa saya ke sini pasti ada tujuannya dan saya bisa mewujudkannya,” kata Jonatan dalam kutipan cepat dari PBSI kepada pewarta.

Baca juga: Hasil Lengkap Hong Kong Open 2023: Indonesia Raih 2 Gelar Juara

“Kunci kemenangan saya adalah pantang menyerah, karena kita tahu Nishimoto adalah pemain yang sangat-sangat ulet dan susah dimatikan. Kemarin, (Anthony Sinisuka) Ginting yang sudah menyerang dengan bagus tapi tidak bisa menembusnya,” dia mengungkapkan.

Menurut Jonatan, ia dan Nishimoto sejatinya punya skill yang sama rata. Hanya memang usaha yang paling keras yang membuktikan keberhasilan pertandingan.

“Secara skill dan kemampuan saya rasa tadi kami seimbang. Saya hanya berusaha dan bekerja keras, sisanya saya serahkan semua pada Tuhan,” tutur peraih medali emas Asian Games 2018 itu.

Baca juga: Hasil Hong Kong Open 2023: Jonatan Juara Usai Duel Ketat 3 Gim

Tak lupa, Jonatan berterima kasih kepada seluruh pihak yang terus mendukungnya hingga meraih juara di turnamen BWF Super 500. Ia terakhir kali mencicipi podium tertinggi saat Indonesia Masters 2023.

“Gelar ini saya persembahkan untuk Tuhan Yesus Kristus, orang tua, kakak saya yang sudah bersama Tuhan di sana dan pastinya untuk PBSI, pelatih, tim support dan tentunya seluruh masyarakat Indonesia,” ujarnya.

“Terima kasih juga semua suporter Indonesia yang sudah mendukung saya. Saya hanya bisa melakukan yang terbaik yang saya punya,” Jonatan menandaskan.

(mcy/adp)

PBSI Proyeksikan BNI Sirnas Digelar di Kota-kota Destinasi Wisata

PBSI memproyeksikan penyelenggaraan BNI Sirkuit Nasional kelak digelar di kota-kota destinasi wisata. Hal ini demi mendukung pertumbuhan ekonomi kota penyelenggara.

BNI Sirnas 2023 sudah berlangsung di 10 kota di berbagai wilayah Indonesia sejak awal tahun ini. Pada seri kesepuluh untuk kategori Sirnas A digelar di Jakarta pada 6-11 November 2023.

Penyelenggaraan BNI Sirnas 2023 turut menggerakkan perekonomian daerah, khususnya di sekitar lokasi acara pertandingan. Usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang menyediakan jasa makan dan minum, akomodasi, hingga pernak-pernik bulutangkis laris manis ketika event ini digelar.

Bergeraknya roda ekonomi dalam penyelenggaraan BNI Sirnas 2023 tak lepas dari perhatian Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna. Dia punya proyeksi agar BNI Sirnas dapat memberi dampak yang lebih besar kepada industri lokal.

Baca juga: Ketum PBSI: Penyelenggaran BNI Sirnas 2023 Bagus dan Sukses

Salah satu yang dicanangkan Agung yakni penyelenggaraan BNI Sirnas di wilayah destinasi wisata. Menurutnya hal ini tak hanya berdampak pada industri pariwisata, tapi juga mendorong daerah-daerah lain untuk berpartisipasi dalam ajang pencarian bibit muda bulutangkis Indonesia.

“Kita sedang melihat ya Sirnas ini A, B, dan C. Kita lihat masalah beban dan pembiayaan peserta yang ikut dan dihubungkan dengan tujuan-tujuan pemerintah lain. Misalnya kita mempertimbangkan penyelenggaraan Sirnas A akan kita didorong di tempat-tempat yang didorong menjadi destinasi wisata,” kata Agung saat ditemui detikSport di GOR Jakarta, Senin (6/11/2023).

“Kami pernah bantu Bali di fase Covid 2021, dihidupkan lagi pariwisata. Saya ingin melihat hal yang sama seperti itu, mana nih yang mau didorong dan mana yang jadi tujuan strategis kita, bukan hanya sekadar terselenggara, dan segmen pecinta bulutangkis mana yang mau kita libatkan dan juga segmen bulutangkis mana yang akan memberikan impact yang lebih besar kepada industri, khususnya korporasi yang mendukung kami pada saat ini.”

“Kalau sekarang kan masih Jakarta, tapi kami berpikir kami letakkan di Depok, Batam, mungkin Banyuwangi, walaupun kita juga lihat fasilitas bulutangkis yang ada, sehingga yang datang itu secara pendanaan memungkinkan. Kedua dari segi partisipasi pada titik tertentu juga ada, tetapi juga memberi impact yang lain terkait dengan pariwisata dan ekonomi kreatifnya,” jelasnya.

Baca juga: Kisah Atlet Belia Didukung Penuh Sekolah Ikut BNI Sirnas 2023

Lewat BNI Sirnas 2023, para pebulutangkis muda Indonesia akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam usaha merintis jalan ke pelatnas PBSI sekaligus menjadi pemain top andalan Merah Putih di masa depan.

Ajang pencarian bibit muda bulutangkis ini didukung penuh oleh BNI. Sebagai salah bentuk komitmen untuk mempromosikan dan mempopulerkan BNI Sirkuit Nasional 2023, PP PBSI secara resmi juga bekerjasama dengan detikcom dan CNN Indonesia sebagai official media and broadcasting partner di semua seri BNI Sirnas 2023.

Gelaran BNI Sirkuit Nasional 2023 juga akan menghadirkan sejumlah seri spesial yakni Bright Up Cup, Sirnas Premiere, dan Kejurnas Piala Presiden. Tunggu keseruannya!

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

Baca juga: Ada BNI Sirnas di Purwokerto, Hotel dan Kos-kosan Ikut Cuan

Saksikan Video ‘BNI Sirnas DKI Jakarta Digelar di UNJ, Pedagang Ikut Cuan’:

[Gambas:Video 20detik]

(nds/krs)

PB PON Sumut Evaluasi Transportasi, Pastikan Atlet Nyaman

Transportasi sempat jadi persoalan di PON 2024 Aceh-Sumatera Utara. Tapi, kini kondisinya sudah membaik dan atlet pun puas.

Sejak dimulai 9 September, sejumlah masalah terjadi dalam penyelenggaraan PON 2024 baik itu di Aceh maupun Sumatera Utara, seperti venue, penyediaan konsumsi, transportasi, hingga berbagai variabel lainnya.

Pekan lalu, Ketua Harian Pengurus Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) Sumatra Utara (Sumut), Baharuddin Siagian, mengakui kalau memang ada permasalahan tersebut.

Sebab dia mendengar langsung dari Chef de Mission kontingen-kontingen daerah yang ada. Alhasil, Baharuddin dan timnya langsung bergerak cepat untuk mengatasinya.

Kabar baiknya, tiga hari jelang penutupan PON 2024 di Medan, masalah tersebut berangsur-angsur diatasi. Salah satunya perihal transportasi yang disediakan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Sumatera Utara.

Para atlet dan official dari berbagai kontingen kini sudah merasakan aspek profesionalitas dan kenyamanan terkait transportasi, sehingga mereka dapat fokus terhadap pertandingan.

Atlet Cabang Olah Raga Kickboxing kontingen Jawa Barat Ajeng menyatakan kepuasannya atas fasilitas transportasi PON XXI.

“Transportasi minibus yang disediakan sangat baik, terutama dari aspek kenyamanannya,” ujar Ajeng dalam rilis kepada detikSport, Selasa (17/9/2024).

Baca juga: Atlet Muda DKI Ini Raih 2 Emas Equestrian PON 2024

Hal yang sama turut dirasakan Muhammad Syafatul Rahmat dari kontingen balap sepeda Jawa Timur. Menurutnya fasilitas transportasi PON 20242 sangat mengutamakan kenyamanan para atlet.

“Alhamdulillah fasilitasnya sangat baik. kami duduk nyaman di perjalanan, dan sangat terbantu,” ujar Rahmat.

Pelatih Taekwondo Kontingen Jawa Tengah David Sinaga juga memberikan apresiasi tinggi kepada Dishub Sumut.

“Saya merasa puas (fasilitas transportasi) dan berterima kasih kepada Dishub Provinsi Sumatera Utara. Kami diberikan fasilitas pengawalan dengan baik, sehingga perjalanan kami tepat waktu, dan tidak ada kendala selama perjalanan,” ujar David.

Menanggapi apresiasi itu, Kepala Dinas Perhubungan Sumut sekaligus Ketua Bidang Transportasi PON Sumut 2024 Agustinus Panjaitan menyebut ini berkat kerja keras dan sinergi berbagai pihak.

“Kami sangat bersyukur atas apresiasi dari para kontingen dan official. Sesungguhnya ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi seluruh tim pelaksana bidang transportasi Dishub Sumut. Bapak Gubernur Sumatera Utara sejak awal menyatakan komitmennya bahwa Pemprov Sumut akan memberikan layanan transportasi terbaik. Beliau sudah meninjau langsung Command Center (pusat kendali) Transportasi serta mencoba langsung bagaimana Fleet management System (FMS) bekerja memonitor pengemudi dan kendaraan secara langsung melalui fasilitas two ways Communication,” ujar Agustinus.

“Tentu kami harus memastikan komitmen ini akan selalu kami jaga guna mensukseskan PON 2024, bisa memberikan pelayanan terbaik kepada para atlet dan official dari seluruh kontingen adalah suatu kebanggaan tersendiri bagi kami seluruh Tim Pelaksana Bidang Transportasi Dishub Sumut, termasuk unsur Kemenhub yang juga memberikan dukungan penyediaan armada sebanyak 367 unit, untuk memperkuat layanan transportasi yang kita berikan,” lanjutnya.

Agustinus mengatakan pihaknya akan terus melakukan evaluasi harian dan meningkatkan kualitas pelayanan hingga PON 2024 ditutup Jumat (20/9).

“Kami akan terus evaluasi dan tingkatkan pelayanan terbaik dari sisi transportasi selama PON XXI berlangsung. Monitoring dan evaluasi semua pergerakan fasilitas transportasi kami lakukan melalui FMS dan Software Transpon Sumut, kami pun terus berkomunikasi dengan teman-teman driver guna memberikan pelayanan yang profesional, nyaman dan ramah,” demikian dia.

Baca juga: Jokowi Respons Kisruh Konsumsi PON Aceh-Sumut: Pasti Ada Koreksi

Ranking Race to Paris 2024- Jonatan Christie Melesat!

Ranking Race to Paris Jonatan Christie melesat usai menjadi juara All England 2024. Jojo naik lima tingkat ke peringkat keempat kualifikasi Olimpiade 2024.

Kepastian itu diperoleh setelah Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) merilis daftar ranking terbaru atlet-atlet top dunia Race to Paris pada Selasa (19/3/2024).

Jonatan Christie naik lima tingkat seusai menyegel gelar turnamen bulutangkis sekaligus tertua All England 2024. Sebelumnya, pada pekan lalu, Jojo berada di peringkat kesembilan dalam persaingan ke Olimpiade 2024.

Baca juga: Rombongan Jawara All England 2024 RI Tiba di Tanah Air!

Jonatan mengukir sejarah tak hanya dalam kariernya tapi juga badminton Indonesia di kancah dunia. Tunggal putra Indonesia kembali lagi merebut gelar juara All England sejak persembahan Hariyanto Arbi di tahun 1994.

Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting, finalis All England 2024 yang dikalahkan Jonatan Christie di partai puncak, hanya berubah posisi satu tingkat dari daftar peringkat pada pekan ini. la kini mengemas 79.151 poin.

Sektor lain yang juga berprestasi di All England ialah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka merangkak naik ke posisi ketujuh setelah berhasil mempertahankan gelar juaranya. Fajar/Rian sebelumnya berada di posisi kedelapan dan mendapat ganjaran naik satu tingkat dengan jumlah poin sementara 80.149.

Sedangkan Bagas Maulana/Muhammad Shihibul Fikri berada di ranking kesembilan pada pekan ini. Posisi mereka juga ikut naik dari daftar klasemen kualifikasi Olimpiade 2024.

Baca juga: Usaha PBSI Tambah Wakil di Olimpiade 2024

Selain itu, ada Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang juga naik tiga tingkat ke posisi 19, dari sebelumnya berada di ranking ke-21 pada pekan lalu. Adapun wakil-wakil Indonesia lainnya seperti Gregoria Mariska Tunjung dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tetap berada di posisi mereka masing-masing.

Selain dari All England, atlet-atlet Indonesia proyeksi Olimpiade 2024 yang juga mendapatkan tambahan poin dan memperbaiki posisinya ialah Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari.

Mereka merangkak naik ke posisi 15 Race to Paris. Rinov/Phita naik dua tingkat dan kini mengantongi 52.814 poin. Keberhasilan itu diperoleh setelah menjadi runner up di turnamen Orleans Masters pada 12-17 Maret kemarin.

(mcy/krs)

Jonatan Christie Sakit, Mundur dari Badminton Asia Championships 2023

Jonatan Christie mengundurkan diri dari Badminton Asia Championships 2023. Jonatan tak bisa bertanding karena sakit.

Jonatan dijadwalkan akan memainkan laga babak 32 besar BAC 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, pada hari ini, Rabu (26/4). Pebulutangkis yang ditempatkan sebagai unggulan pertama itu akan menghadapi Shi Yu Qi.

Namun, Jonatan kemudian dikonfirmasi mundur. Informasi tersebut disampaikan PBSI lewat akun media sosialnya.

Pelatih tunggal putra Irwansyah mengungkap kondisi Jonatan. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa ada infeksi pada darah juara Indonesia Masters 2023 itu.

Baca juga: Jadwal Badminton Asia Championships 2023 Hari Ini

“Jadi kemarin siang, kami sempat latihan di practice court. Jonatan pun mengikuti program latihan dengan baik,” ujar Irwansyah seperti dilihat detikSport di akun media sosial PBSI.

“Tapi sorenya Jonatan tiba-tiba muntah-muntah di kamarnya. Lalu kami konsultasikan dengan dokter PBSI dan akhirnya dibawa ke rumah sakit.”

“Di rumah sakit, Jojo diambil darah dan diinfus. Hasil pemeriksaan darah terdapat infeksi di dalam darahnya.”

“Pagi ini, kondisinya sudah membaik tapi masih lemas jadi kami putuskan untuk mundur,” kata Irwansyah.

Baca juga: Leo/Daniel Waspadai Potensi Revans Chia/Soh di BAC 2023

(nds/krs)

Asian Games 2023- Indonesia Rebut Emas Ketiga dari Wushu

Atlet wushu Indonesia Harris Horatius meraih medali emas di nomor Nanquan dan Nangun putra di Asian Games 2023. Ia mengumpulkan total skor all-round 19.506

Tampil di Xiaoshan Guali Sports Centre, pada Selasa (26/9/2023), Harris memastikan medali itu dengan rincian skor untuk Nanquan memeroleh 9.756 dan Nangun 9.750 poin.

Hasil ini juga sekaligus memperbaiki catatan atlet kelahiran 11 Oktober 1995 ini pada Asian Games 2018. Saat itu, ia harus puas berada di peringkat kesembilan dari 23 atlet nomor Nanquan dan Nangun. Harris mencatatkan total skor 19.21, dengan rincian Nanquan 9.50 dan Nangun 9.71.

Baca juga: Dapat Dua Emas Asian Games 2023, Ini Kata Muhammad Sejahtera

Emas yang dipersembahkan Harris menjadi yang pertama bagi cabang olahraga wushu, namun ketiga bagi Indonesia. Dua emas sebelumnya di persembahkan Muhammad Sejahtera Dwi Putra dari cabang olahraga menembak.

Tim Indonesia dipimpin CdM Basuki Hadimuljono berkekuatan 413 atlet yang turun di 202 nomor pertandingan, 41 disiplin, 30 cabang olahraga. Di multievent yang berlangsung hingga 8 Oktober ini, Indonesia diberi target menembus 10 besar Asia.

Baca juga: Klasemen Medali Asian Games 2023 Siang Ini: Indonesia Peringkat Tujuh

Lihat juga Video: Peluang Indonesia di Asian Games 2023 Usai Dibungkam Korut 0-1

[Gambas:Video 20detik]

(mcy/aff)

Penonton Padati Formula E 2023 Hari Kedua, Bamsoet- Bukti RI Sukses

Ketua Ikatan Motor Indonesia Bambang Soesatyo menyerahkan trophy kepada para juara balapan Formula E 2023 (GulaVit Jakarta Eprix 2023) hari kedua seri ke-11. Balapan seri ke-11 di Jakarta tersebut telah berakhir.

Diselenggarakan dua hari berturut-turut, tidak menyurutkan semangat penonton untuk datang langsung menyaksikan balap melalui berbagai layar ke arena AGI Jakarta International Eprix Circuit maupun ke kawasan Ancol.

Ketua MPR RI ini mengungkapkan lebih dari 160 ribu penonton memadati kawasan Ancol dan menjadi bukti tingginya antusiasme masyarakat Indonesia dalam menonton balapan.

“Sekaligus membuktikan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara hebat yang sukses menyelenggarakan berbagai kejuaraan balap dunia. Dari mulai Formula E, MotoGP, Superbike, hingga Asia Pacific Rally Championship, telah sukses diselenggarakan di Indonesia,” ujar Bamsoet dalam keterangannya, Minggu (4/6/2023).

Baca juga: Wuss.. Segini Kencangnya Mobil Gen3 Formula E yang Digeber di Jakarta

Penonton juga disuguhkan penampilan dari para musisi ternama. Antara lain, Slank, Cakra Khan, RAN, Lyodra, Angel Pieters, RAN, DJ KK, DJ Angger Dimas, serta DJ Yasmin.

Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan pada hari kedua Jakarta Eprix 2023, penonton juga disuguhkan berbagai UMKM yang disiapkan HIPMI. UMKM menjual berbagai produk dari mulai kuliner hingga merchandise Formula E.

Bamsoet mengatakan kesuksesan dua hari penyelenggaraan Formula E menjadikan Jakarta kembali dipercaya menyelenggarakan Formula E di tahun 2024 yang rencananya diselenggarakan pada 8 Juni 2023.

“Penjajakan perpanjangan kontrak hingga tahun 2030 akan dilakukan dengan Formula E Operation, dengan harga yang lebih kompetitif. Mengingat Indonesia memiliki banyak keunggulan dan telah terbukti mampu menyelenggarakan Formula E secara baik dan berkualitas,” jelas Bamsoet.

“Selain Indonesia, negara G-20 yang menjadi tuan rumah Formula E 2023 antara lain, Meksiko yang menyelenggarakan Formula E pada 14 Januari, Arab Saudi tanggal 27 dan 28 Januari, India tanggal 11 Februari, Afrika Selatan tanggal 25 Februari, Brazil tanggal 25 Maret, Jerman tanggal 22 dan 23 April, Amerika Serikat tanggal 24 Juni, Italia tanggal 15 dan 16 Juli, serta Inggris tanggal 29 dan 30 Juli,” tutur Bamsoet.Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan konsistensi penyelenggaraan Formula E juga sangat penting untuk menguatkan posisi Indonesia di G-20. Di tahun 2023 ini saja, dari 16 seri Formula E, sebanyak 15 seri dilakukan di negara G-20. Sisanya 1 seri dilakukan di Monako pada 6 Mei.

Baca juga: Menpora Dito Harap Ada Pembalap Indonesia di Gelaran Formula E Selanjutnya

Sebagai informasi Bamsoet menyerahkan trophy kepada para juara bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, CEO Bank Artha Graha Internasional Christina Harapan, serta Ketua OC GulaVit Jakarta Eprix 2023 sekaligus Wakil Ketua Umum IMI Pusat Ananda Mikola.

Juara 1 diraih Maximilian Gunther, disusul Jake Dennis, dan Mitch Evans. Sedangkan Team Winner diraih Maserati MSG Racing Team.

Turut hadir antara lain, pengusaha nasional Tommy Winata, Co-Founder sekaligus Chief Championship Officer Formula E Operations Alberto Longo, Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto, Direktur Utama JakPro Iwan Takwin, Pembina IMI Pusat Tinton Soeprapto.

Hadir juga Wakil Ketua Umum Hubungan Antar Lembaga IMI Pusat Junaidi Elvis, Direktur Sosial dan Lingkungan IMI Pusat Darma Mangkuluhur Hutomo, Komunikasi dan Media IMI Pusat Hasby Zamri serta Ketua Umum BPP Hipmi (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Akbar Buchori.

(anl/ega)

Shai Gilgeous-Alexander Senang Pimpin Kanada Menang Atas Prancis

Pebasket Kanada Shai Gilgeous-Alexander gembira bisa mengalahkan Prancis di laga pertama penyisihan Grup H FIBA World Cup 2023. Namun, ia menilai keberhasilan ini bukanlah semata karena dirinya.

Tampil di Indonesia Arena GBK, pada Jumat (25/8/2023), Shai sempat tak sekalipun mencetak poin di kuarter pertama. Namun, ia tampil trengginas pada tiga kuarter berikutnya dengan mencetak 27 poin, 13 rebound, dan enam assist.

Sumbangan angkanya itu pun membawa Kanada mengatasi Prancis dengan skor telak 95-65.

Baca juga: FIBA World Cup 2023: Kanada Sikat Prancis, Dua Tuan Rumah Tumbang

“Kalau pun saya nol poin dan nol (statistik) lainnya tapi tim saya menang, saya sama bahagianya,” kata Shai dalam rilis LOC FIBA World Cup 2023 Jakarta.

Selain Shai, ada Kelly Olynyk yang menyumbang 18 poin untuk Kanada. Nickeil Alexander-Walker dan Brooks sama-sama mencetak 12 angka.

Pelatih Kanada Jordi Fernandez Torres memuji timnya atas pencapaian yang diraih pada laga perdana mereka. Ia menyebut, Kanada mencapai tujuan pertama mereka bermain keras selama 40 menit. Shai dan rekan-rekannya menunjukkan ketangguhan.

Baca juga: Latvia Takjub Melihat Dukungan Suporter di Indonesia Arena

Meskipun tidak memulai game dengan baik karena tembakan yang tidak masuk-masuk, Kanada tetap teguh pada game plan mereka. Tekanan dan ketangguhan fisik mereka akhirnya berperan dalam kebangkitan pada kuarter ketiga.

“Ini kemenangan pertama dari turnamen yang panjang. Para pemain kami tahu pentingnya memenangi setiap game. Sekarang game terpenting kami sekarang adalah game kedua,” kata Fernandez.

Sementara itu, Pelatih Prancis Vincent Collet mengakui jika para pemainnya menjalani babak kedua yang buruk. Kanada memaksa mereka melakukan hal yang tak disukai dengan tekanan tinggi mereka. “Kami hilang dalam 15 menit terakhir,” kata Vincent.

Baca juga: FIBA World Cup 2023 di Jakarta Resmi Dibuka

“Mereka membuat kami babak belur. Kami kalah 30 poin tapi kami tim besar, kami tahu apa yang harus kami lakukan,” kata Evan Fournier, salah satu pemain Prancis.

Pada laga berikutnya, Prancis akan menghadapi laga wajib menang melawan Latvia. Sementara Kanada akan ditantang Lebanon.

(mcy/adp)

Putri Wijaya Raih Perunggu Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Remaja 2024

Atlet panjat tebing putri Indonesia Putri Wijaya Berliana meraih medali perunggu di Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Remaja 2024. Ia mencatatkan waktu terbaik 7,34 detik.

Tampil di Guiyang, China, pada Jumat (30/8/2024) waktu setempat, Putri menunjukkan kecepatannya dalam babak small final nomor speed putri. Dia membukukan waktu 7,34 detik dan mengalahkan Tkachova Daria asal Ukraina (8,18 detik).

Selisih waktu 0,84 menjadi penentu kemenangan Putri dan memastikan posisi podium ketiga untuk kontingen Indonesia dalam ajang bernama resmi IFSC Youth World Championship Guiyang 2024.

Federasi Panjat Tebing Indonesia, melalui Ketua Bidang Humas Azairus Adlu, menyikapi positif hasil yang ditorehkan Putri. FPTI meyakini pencapaian ini adalah langkah awal yang menggembirakan dan akan memotivasi para atlet untuk terus berlatih dan berjuang di kompetisi mendatang.

Baca juga: FPTI Kirim 20 Atlet Ikuti Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Remaja 2024

“Kami optimistis bahwa generasi muda ini akan membawa panjat tebing Indonesia ke level yang lebih tinggi di masa depan,” kata Azairus dalam rilisnya, Sabtu (31/8/2023).

Sementara itu, atlet muda speed putra Indonesia, Ramaski Aswin Kristanto, belum berhasil menyumbangkan medali setelah gugur di babak perdelapan final kategori Men Speed U-20. Meskipun belum mencapai podium, Ramaski menunjukkan potensi dan semangat yang patut diapresiasi.

Seperti diketahui, FPTI tak hanya mengirimkan atlet speed saja. Mereka juga mengirimkan delegasi untuk nomor lain seperti lead dan boulder yang terbagi ke dalam 3 kategori.

Yaitu U-20 (junior Putra dan Putri), U-18 (youth A putra dan putri), dab U-16 (youth B putra dan putri). Namun, mereka belum berhasil mencapai podium.

“Hal ini juga merupakan program kami untuk keberlanjutan pembinaan dan menciptakan atlet Indonesia yang siap berprestasi di masa depan,” ujar Azairus sebelumnya.

(mcy/krs)

Ponakan Prabowo Ikut Bursa Balon Caketum PP Perbasi 2024-2028

Budisatrio Djiwandono, keponakan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto, resmi mengambil formulir pendaftaran bakal calon ketua umum PP Perbasi periode 2024-2028.

Budisatrio datang bersama perwakilan Pengprov dari NTB Muhammad Shalahuddin, Ketum Pengprov Papua Barat Kelvin H. Winata, dan Ketum Pengprov Aceh Purnama Setia Budi.

Mereka diterima oleh Ketua Tim Penjaringan Perbasi Setia Dharma Madjid dan jajaran, Sekjen Perbasi Nirmala Dewi, dan Waketum Perbasi George Fernando Dendeng di Kantor PP Perbasi, GBK Arena, pada Jumat (23/8/2024).

“Saya datang ke sini untuk mengambil formulir pendaftaran dengan mempertimbangkan sebagai calon ketua umum Perbasi,” buka Budi dalam jumpa persnya.

Budi sendiri bukan lah orang baru dalam dunia basket. Sebelumnya, ia dipercaya sebagai Ketua Panitia pelaksana FIBA World Cup 2023 di Jakarta. Ia juga pernah menjadi Sekjen Perbasi di periode kepemimpinan sebelumnya 2016-2019.

Baca juga: Bursa Calon Ketum PP Perbasi 2024-2028 Mulai Diminati

“Itu sebuah pembelajaran yang sangat berharga bagi saya. Saya percaya olahraga ini mengalami perkembangan dan peningkatan yang sangat signifikan,” ujarnya.

“Lima sampai sepuluh tahun terakhir basket tidak hanya menjadi kesenangan bagi anak-anak putri putra Indonesia, tetapi juga prestasi. Ini adalah fondasi yang kuat dan kokoh karena campur tangan semua insan basket Indonesia, tidak terkecuali Perbasi pusat ataupun pengprov dan cabang.”

Berkaitan dengan itu, ia memiliki cita-cita yang sama untuk perkembangan basket Indonesia ke depan. Budi juga menegaskan, akan memfokuskan pada pembinaan usia dini.

“Saya cinta olahraga dan insan basket. Jadi semoga apa yang saya cita-citakan dan niat saya ini, terus bersama-sama mengembangkan olahraga basket,” kata pria berusia 42 tahun.

“Saya ingin anak muda Indonesia bisa mendapat kesempatan dan tidak hanya olahraga mencari keringat. Kesempatan yang nanti bisa berdampak ke kehidupan keluarga.”

Baca juga: Bursa Calon Ketum PP Perbasi Dibuka, Pendaftar Wajib Setor Rp 500 Juta

“Saya ingin anak muda punya cita-cita menjadi pemain basket di liga-liga tertinggi. Saya ingin banyak dari mereka punya cita-cita main di NBA. Saya ingin suatu hari pemain berdarah Indonesia bisa main di kompetisi-kompetisi tertinggi di dunia,” lanjutnya.

“Dan tentu cita-cita bersama Timnas Merah-Putih setiap tahun bisa berkompetisi di liga atau kompetisi terhebat apakah itu regional atau nasional. Saya ingin mengajak pengurus Perbasi mimpi tinggi dan itu banyak yang harus kita lakukan,” dia menambahkan.

Selain itu, Budi juga ingin mengembangkan kompetisi usia dini, mulai dari enam tahun hingga 10 tahun.

“Ini adalah pembinaan yang harus kita pikirkan, kompetisi kompetisi berjenjang supaya setiap jenjang umur bisa mendapatkan pembinaan dan kompetisi yang baik,” tuturnya.

“Harapannya supaya kita bisa melahirkan atlet-atlet baik yang punya skill dan mampu berkompetisi di level atas. Ini cita-cita kita bersama dan tentu ini tak lepas dari pengurus Perbasi dan Pengprov dan Pengcab seluruh Indonesia,” Budi mempertegas.

Baca juga: PP Perbasi Mencari Pengganti Danny Kosasih

Playoff NBA- Warriors Atasi Lakers, Paksakan Gim Keenam

Golden State Warriors memperpanjang napas di semifinal Wilayah Barat NBA musim ini usai menekuk Los Angeles Lakers 121-106 di gim kelima. Kemenangan ini memaksa LeBron James dkk menggelar gim keenam.

Bermain di Chase Center, Kamis (11/5/2023), Warriors tak pernah ketinggalan di setiap akhir kuarter. Mereka unggul 32-28 di kuarter pertama, lalu menutup kuarter kedua dengan keunggulan 70-59.

Pada kuarter ketiga, kedua tim tampil lebih seimbang dengan sama-sama mencetak 23 poin, namun Warrios tetap unggul 93-82. Pada kuarter akhir, tuan rumah kembali menjauh dengan unggul 28-24, menutup gim kelima dengan kemenangan 121-106.

Baca juga: Playoff NBA: Lakers Bungkam Warriors di Gim Keempat

Stephen Curry memimpin perolehan angka dalam kemenangan ini dengan 27 poin, disusul Andrew Wiggins (25 poin) dan Draymond Green (20 poin). Sementara di kubu Lakers, James menyumbang 25 poin, disusul Anthony Davis (23 poin).

Meski kalah, Lakers masih berpeluang besar lolos ke final Wilayah Barat jika mampu menumbangkan Warriors di gim keenam yang akan berlangsung di Staples Center pada Sabtu (13/5) pukul 09.00 WIB. Sementara Warriors wajib memenangkan laga itu demi paksakan gim ketujuh.

Di laga lain, New York Knicks juga memperpanjang napas dengan mengalahkan Miami Heat 112-103 di gim kelima, membuat skor menjadi 2-3 untuk Heat. Gim keenam akan berlangsung di FTX Arena, Miami pada Sabtu pukul 06.30 WIB.

(adp/aff)

Ratusan Pebulutangkis Muda Berkompetisi di Magelang

Ratusan pebulutangkis muda bersaing di Magelang, Jawa Tengah. Ada 290 peserta dari delapan negara yang ambil bagian.

Polytron Superliga Junior 2024 berlangsung di GOR Djarum Magelang. Perhelatan tersaji mulai tanggal 12 sampai 18 Agustus.

Negara-negara yang berpartisipasi selain Indonesia adalah Malaysia, Singapura, Thailand, China Taipei, Hong Kong China, Republik Rakyat Tiongkok, dan Selandia Baru.

Mereka bersaing memperebutkan Piala Liem Swie King (U-19 Putra), Piala Susy Susanti (U-19 Putri), Piala Hariyanto Arbi (U-17 Putra), dan Piala Yuni Kartika (U-17 Putri).

“Semoga kejuaraan ini dapat menjadi kesempatan besar bagi para atlet bulutangkis muda berbakat untuk menunjukkan bakat mereka dan berkompetisi dengan sportivitas tinggi, semangat nasionalisme, dan menjunjung tinggi nilai-nilai persahabatan,” kata Direktur Komersial Polytron, Tekno Wibowo, dalam keterangan pers.

Achmad Budiharto, Direktur Superliga, menambahkan bahwa turnamen ini mengusung format beregu yang bertujuan untuk melatih kekompakan dan kerjasama para atlet, sebuah nilai penting yang diperlukan di ajang prestisius seperti Piala Thomas dan Uber.

“Saya optimistis persaingan akan ketat, terutama dengan kehadiran negara-negara kuat dalam bulu tangkis seperti China, Malaysia, dan Thailand,” katanya.

Pada kategori U-19, klub yang tampil antara lain adalah PB Djarum Kudus, Jiang Xi China, Taipower China Taipei, PB Power Rajawali, Banthongyord Badminton School Thailand, Badminton North Harbour Selandia Baru, Hong Kong China Team, Cheng Yuan High School China Taipei, PB Mutiara Cardinal Bandung, Sports Affairs Malaysia, dan PB Victory.

Pada kategori U-17, terdapat delapan klub, yaitu PB Djarum Kudus, PB Jaya Raya, Singapore Badminton Association, Gideon Badminton Academy, PB Power Rajawali, PB Mutiara Cardinal Bandung, Sports Affairs Malaysia, dan Champion United.

Polytron Superliga Junior 2024 menawarkan hadiah yang menggiurkan. Di kategori U-19, Juara I akan membawa pulang Rp 150 juta, runner-up Rp 75 juta, dan tempat ketiga bersama Rp 40 juta.

Sementara itu, di kategori U-17, Juara I akan mendapatkan Rp 100 juta, rune-up Rp 50 juta, dan tempat ketika bersama Rp 25 juta.

Rizki dan Veddriq Akan Bertemu Presiden Jokowi dan Diarak Besok Kamis

Peraih medali emas Olimpiade 2024 Rizki Juniansyah dan Veddriq Leonardo dijadwalkan akan bertemu Presiden Joko Widodo. Setelahnya, Rizki dan Veddriq akan diarak.

Menurut Menpora Dito Ariotedjo, Veddriq dan Rizki lebih dulu diterima Presiden RI Joko Widodo pada Kamis (15/8). Setelah itu, peraih medali akan diarak.

Pawai peraih medali emas ini tidak bisa langsung dilakukan pada Rabu (14/8) untuk memberi waktu para atlet beristirahat. Sementara untuk rutenya belum bisa diungkapkan secara detail.

“Insyaallah ini karena kita terakhir mendapatkan dua emas di 32 tahun yang lalu, jadi insyaallah pasti arak-arakan akan kami adakan,” kata Menpora Dito dalam jumpa persnya di VVIP Room Terminal 3, Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng, Selasa (13/8/2024).

Baca juga: Veddriq dan Rizki Juniansyah Tiba di Tanah Air

“Dan karena para atlet baru sampai hari ini malam, kami berikan libur dulu sehari besok,” ujarnya.

“Kasian atletnya biar tidur, makan Indonesia, makan Padang, makan seafood Makassar, bebas. Besok enjoy dulu bersama keluarga.”

“Jadi kalau ada yang ingin join, ada yang ingin tahu informasinya, mungkin nanti bisa lihat di Instagram atau sosial media dari Kemenpora,” kata politikus Golkar tersebut.

Sebagai informasi, Indonesia berhasil merebut dua medali emas di Olimpiade 2024 dari cabang olahraga angkat besi dan panjat tebing. Satu medali perunggu juga didapat dari cabang bulutangkis melalui Gregoria Mariska Tunjung.

Ini jadi pertama kalinya Indonesia meraih dua medali emas sejak Olimpiade 1992. Saat itu, medali emas diraih Alan Budikusuma dan Susy Susanti dari cabang bulutangkis nomor tunggal putra dan tunggal putri.

Baca juga: Rizki dan Veddriq Ditunggu Bonus Rp 6 Miliar

Profil Alwi Farhan- Bibit Unggul Tunggal Putra Bulutangkis

Hasil manis diukir pebulutangkis muda Indonesia Alwi Farhan di Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2023. Alwi menjadi juara sekaligus yang pertama dari Indonesia yang meraih kesuksesan tersebut di sektor tunggal putra.

Alwi Farhan mampu mengukir sejarah tak hanya untuk dirinya pribadi tapi juga bagi Indonesia di kancah dunia. Meskipun, baru level junior, namun Alwi membuktikan, dirinya merupakan bibit unggul tunggal putra yang siap menjadi andalan di masa depan.

Ya, Alwi baru saja menumbangkan lawannya, Hu Zhe An, pemain asal China unggulan ketiga di BWF World Championship Junior 2023 dalam duel tiga gim.

Pebulutangkis asal Surakarta itu menang dengan skor 21-19, 19-21, 21-14 dalam durasi 65 menit di babak pamungkas tunggal putra Kejuaraan Dunia Junior 2023 yang berlangsung di The Podium Arena, Spokane, Washington, AS, Minggu (8/10/2023) waktu setempat.

Baca juga: Alwi Farhan Juara Dunia Junior 2023, Ukir Sejarah di Tunggal Putra

Alwi Farhan merupakan atlet kelahiran 12 Mei 2005 yang baru bergabung dengan Pelatnas PBSI di Cipayung pada tahun 2021.

Namanya masuk dalam skuad Pratama tunggal putra bersama Bobby Setiabudi, Syabda Perkasa Belawa (almarhum), Tegas Sulistio, Alvi Wijaya, dan Yohanes Saut.

Meskipun baru bergabung pada 2,5 tahun terakhir, namun Alwi yang berangkat dari PB Exist ini sudah mengawali karier sebagai pebulutangkis sudah sejak lama.

Menulik BWF, Alwi tercatat sudah mengikuti kejuaraan internasional sejak 2017. Kala itu, ia tampil di Pembangunan Jaya Raya International Junior Grand Prix 2017 (U-19). Dia langsung kalah di babak 128 oleh Adam Putra Wahyu 6-21, 11-21.

Tujuh bulan berselang, Alwi kemudian diturunkan di Korea Junior Badminton Championship. Di ajang itu, Alwi menjadi juara di nomor BS U-13. Alwi yang melaju ke babak final menyegel gelar juara setelah kompatriotnya, Denis Farell Satria Pradana, retires pada kedudukan 3-15.

Pada tahun berikutnya, Alwi mengikuti tiga turnamen internasional. Namun, belum mampu menghasilkan prestasi terbaik. Ia kalah di babak 64 besar dan 32 besar.

Barulah, memasuki 2019. Alwi mulai menunjukkan taringnya. Ia beberapa kali menorehkan catatan positif dengan menjadi juara di Daihatsu Astec U-15 Men’s Single di Medan, Pembangunan Jaya Raya Junior Grand Prix 2019 U-15, serta Daihatsu Astec Regional Junior di Yogyakarta, serta finalis Badminton Asia U-17 & U-15 Junior Championship 2019.

Pada tahun 2021, ia meraih gelar juara Junior U-19 pertamanya di Bangladesh Junior, serta menjadi juara di Alpes International U-19 2022, dan runner up kejuaraan di Lithuania, pada Juni 2022.

Baca juga: Alwi Juara Dunia Junior, Oase di Tengah Muramnya Prestasi SeniorAlwi Farhan

Performa Alwi terus menanjak bahkan di tahun ini. Ia menyegel gelar juara di Indonesia International Challenge 2023, menjadi runner up Osaka International Challenge 2023, dan menjadi semifinalis Badminton Asia Junior Championship 2023, hingga akhirnya merebut gelar jawara di Kejuaran Dunia Bulu Tangkis Junior 2023.

Meskipun sudah menjadi juara dunia junior, langkah Alwi manapaki karier sebagai pebulutangkis profesional masih lah panjang. Untuk itu, ia pribadi tak ingin membuat prestasi tersebut menjadi lekas puas.

“Saya tak boleh cepat puas karena ini masih level junior. Saya pun ingin bisa tampil konsisten saat masuk ke level senior,” kata Alwi dalam keterangan tertulisnya.

Pebulutangkis yang kini menempati ranking 101 dunia ini lantas berharap bisa memperbaiki peringkatnya. Minimal menembus 50 besar.

“Saya mau bisa masuk top 50 dulu,” Alwi menandaskan.

(mcy/aff)

Rizki dan Veddriq Ditunggu Bonus Rp 6 Miliar

Dua peraih medali emas Olimpiade 2024 Rizki Juniansyah dan Veddriq Leonardo akan menerima bonus Rp 6 miliar. Sementara untuk Gregoria Mariska Tunjung akan mendapat apresiasi Rp 1,65 miliar.

Hal itu disampaikan Menpora Dito Ariotedjo seusai menyambut para peraih medali dan pelatih angkat besi dan panjat tebing di VVIP Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Selasa (13/8/2024).

“Ini saya mau menginformasikan, tadi Bapak Presiden sudah mengumumkan, juga saya sudah ngobrol dengan beliau sore-sore di IKN,” kata Dito dalam jumpa persnya.

“Untuk emas dapat Rp 6 Miliar, medali perunggu Rp 1,65 miliar. Kemudian untuk pelatih emas dapat Rp 2,75 miliar, dan pelatih perunggu Rp 675 juta,” ujarnya.

Baca juga: Veddriq dan Rizki Juniansyah Tiba di Tanah Air

Tidak hanya peraih medali Olimpiade yang mendapatkan apresiasi, Dito juga mengatakan atlet dan pelatih yang tidak mendapatkan medali tetap akan menerima apreaiasi dari pemerintah.

“Untuk seluruh atlet dan pelatih yang tidak menerima medali akan dapat bonus juga. Bonusnya segera diumumkan,” ucap Dito.

Dengan jumlah nominal itu, maka dipastikan jumlah bonus naik dari Olimpiade sebelumnya. Pada Olimpiade Tokyo 2020, besaran bonus yang diterima oleh atlet peraih emas adalah Rp 5,5 miliar.

Sedangkan peraih medali perak mendapat Rp 2,5 miliar, dan peraih medali perunggu mendapat Rp 1,5 miliar. Atlet yang ada dalam kontingen dan tak mendapat medali mendapatkan dana sebesar Rp 100 juta.

Baca juga: CdM Anin soal 2 Emas RI, Posisi 30 Besar, dan Harapan untuk Masa Depan

Tim Ad Hoc Buka Kesempatan Pemain Non-Pelatnas PBSI Main di Olimpiade

Atlet di dalam maupun di luar pelatnas disebut mendapat kesempatan sama untuk tampil di Olimpiade Paris 2024 karena yang terbaiklah yang dipilih.

Hal itu disampaikan direktur teknik tim Ad Hoc Olimpiade Paris 2024 Christian Hadinata, terkait pemilihan atlet bulutangkis yang bakal dikirim ke Olimpiade mendatang.

Dua dari lima sektor bulutangkis, utamanya atlet-atlet ganda putra dan ganda campuran, bersaing tidak hanya dengan sesama mereka di Pelatnas PBSI. Di luar Pelatnas, atlet-atlet juga memiliki ranking poin olympic dengan selisih tipis.

Baca juga: PBSI Umumkan Tim Ad Hoc Olimpiade 2024: Taufik Hidayat hingga Greysia Polii

Di sektor ganda putra, misalnya. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menempati posisi ke delapan dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di ranking ke-10, berpeluang disalip rekannya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang kini berada di posisi 12 dan 13 ranking Race to Olympic sementara ini.

Sebagaimana diketahui, Hendra/Ahsan berstatus sparring di sektor ganda putra. Selain itu, pengumpulan poin Olimpiade Paris 2024 masih terus berlangsung hingga akhir April tahun ini.

Persaingan yang sama juga terjadi di sektor ganda campuran Pelatnas dan non Pelatnas. Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari yang berada di peringkat ke-14, berpeluang dikejar oleh Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang menyusul di posisi ke-16 untuk saat ini.

Dejan/Glo sendiri merupakan pasangan yang memulai debutnya pada 2022 sebagai pemain profesional yang mewakili klub PB Djarum. Namun, mereka sukses naik ke jajaran pemain top 15 dunia.

Baca juga: Ditunjuk Jadi Mentor Ganda Putra, Candra Widjaya Sempat Ingin Mundur

“Untuk di luar pelatnas seperti Dejan/Glo lalu Hendra/Ahsan, ya bagi saya pribadi, kita ambil positif saja,” kata Christian ketika ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung.

“Artinya anak-anak ini harus belajar bersaing juga di dalam bagaimana mereka meraih hasil terbaik. Bersaing tak hanya di luar tapi teman sendiri. Dejan/Glo di Djarum dan rankingnya juga cukup bagus, Hendra/ Ahsan sebagai senior juga performanya sangat bagus dan stabil. Nah, anak-anak kita harus belajar mengatasi persaingan ini.”

“Pada prinsipnya yang terbaik lah akan mewakili Indonesia untuk bermain di olimpiade,” kata legenda hidup bulutangkis yang karib disapa Koh Chris ini.

(mcy/krs)

BNI Sirnas A Banten 2023 Bikin ‘Pejuang Cuan Harian’ Petik Keuntungan

BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Banten 2023 tak cuma menumbuhkan antusiasme bulutangkis di Kota Serang. Para “pejuang cuan harian” juga ketiban untung.

BNI Sirnas A Banten 2023 menjadi seri ke-8 dari BNI Sirnas 2023. Ajang ini digelar sejak 7 Agustus sampai 12 Agustus mendatang di tiga lokasi, yakni GOR Alun-alun Maulana Yusuf, GOR Flamengo, dan GOR Citra Abana. Khusus untuk final pada hari Sabtu (12/8) ini, semua pertandingan dimainkan di GOR Alun-alun Maulana Yusuf.

BNI Sirnas A Banten 2023 mempertandingkan pebulutangkis muda di kelompok pemula (U-15), remaja (U-17), dan taruna (U-19). Ada 15 nomor yakni Tunggal Pemula Putra (TPA), Tunggal Pemula Putri (TPI), Ganda Pemula Putra (GPA), Ganda Pemula Putri (GPI), Tunggal Remaja Putra (TRA), Tunggal remaja Putri (TRI), Ganda Remaja Putra (GRA), Ganda Remaja Putri (GRI), Ganda Remaja Campuran (GRC), Tunggal Taruna Putra (TTA), Tunggal Taruna Putri (TTI), Ganda Taruna Putra (GTA), Ganda Taruna Putri (GTI), Ganda Taruna Campuran (GTC), dan Ganda Pemula Campuran (GPC).

Banyaknya nomor yang dipertandingkan membuat jumlah atletnya juga bertambah banyak. Total ada 1.222 atlet, yang berasal dari 224 klub yang tersebar di 23 provinsi, bertanding di BNI Sirnas A Banten 2023.

Jumlah itu tentu belum ditambah official dan keluarga, yang tentunya juga hadir ke tiap arena. Imbasnya? Tentu saja cuan bagi pejuang UMKM. Banyak pejuang cuan harian di Kota Serang juga ketiban berkah atas digelarnya BNI Sirnas A Banten 2023. Pendapatan hariannya meningkat.

Baca juga: Nonton BNI Sirnas A Banten 2023 Sambil Wisata Napak Tilas Sejarah

Salah satu pemilik warung di GOR Alun-alun, yang enggan disebut namanya, mengaku omset penjualannya meningkat pesat. Rata-rata omzetnya naik hampir 100 persen ketimbang hari biasanya.

“Naik mas, pesat banget,” katanya kepada detikSport.

Tak cuma penjual di sekitar GOR, omzet driver ojek online juga bertambah selama 7 hari gelaran BNI Sirnas A Banten 2023 ini. Sebab rata-rata, banyak atlet dan official juga memakai jasa transportasi online itu untuk akomodasi dari hotel ke GOR, atau antar GOR.

“Biasa kuota nge-bid baru penuh sampe malam, ini sore kadang udah aman orderan,” kata Arif Ihwani, driver ojek online yang juga mengantar detikSport dari hotel ke arena pertandingan.

Baca juga: Dukungan dan Doa Keluarga Iringi Perjuangan Peserta BNI Sirnas Banten

BNI Sirnas A Banten 2023 menjadi bagian dari BNI Sirnas 2023, yang merupakan turnamen bulutangkis berskala nasional yang menjadi ajang unjuk gigi para pebulutangkis muda potensial. Gelaran itu sekaligus menjadi tolak ukur pembinaan bulutangkis nasional sekaligus ajang buat para atlet dalam menjaring poin nasional dan pematangan atlet-atlet muda potensial.

Lewat BNI Sirnas 2023, para pebulutangkis muda Indonesia akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam usaha merintis jalan ke pelatnas PBSI sekaligus menjadi pemain top andalan Merah Putih di masa depan.

Ajang pencarian bibit muda bulutangkis ini didukung penuh oleh BNI. Sebagai salah bentuk komitmen untuk mempromosikan dan mempopulerkan BNI Sirkuit Nasional 2023, PP PBSI secara resmi juga bekerjasama dengan detikcom dan CNN Indonesia sebagai official media and broadcasting partner di semua seri BNI Sirnas 2023.

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

(yna/krs)

Suka Tidak Suka, Inilah The Next Conor McGregor

Ian Garry terus menang di UFC. Suka tidak suka, dia adalah ‘The Next Conor McGregor’, yang sama-sama berasal dari Irlandia!

Pada UFC 298, Minggu (18/2) Ian Garry Hadapi Geoff Neal. Garry sukses menang via decision dan dipastikan peringkatnya akan terus naik di kelas welter, yang kini masih duduk di peringkat ke-10.

Baca juga: Era Volkanovski Selesai, Kini Eranya Ilia Topuria!

Dalam laga tiga ronde tersebut, Ian Garry tampak bertarung dengan hati-hati. Dirinya menjaga jarak dan hindari clinch, membuatnya disoraki ‘boo’.

“Suka tidak suka, saya memenangi laga ini,” ujarnya seusai pertarungan dilansir dari ESPN.

“Saya akan melanjutkan apa yang McGregor telah lakukan di sini. Jalan saya masih panjang dan akan saya hadapi semuanya,” sambungnya.

Baca juga: Setelah Jeka Saragih di UFC, Bakal Ada Eperaim Ginting di Cage Warriors

Ian Garry punya rekor kemenangan oke di dunia MMA profesional. ‘The Future’ begitu julukannya, belum terkalahkan dengan 14-0. Itu termasuk tujuh kemenangan beruntun di UFC, namun kemenangannya lebih banyak via angka.

Menariknya, Garry pernah beberapa kali latihan bareng Conor McGregor. ‘The Notorious’ pun turut memujinya.

“Anak ini punya masa depan cerah, dia akan melanjutkan trah Irish di UFC. Waspadahal,” ujarnya beberapa waktu lalu.

(aff/krs)

Jadwal India Open 2024 Hari Ini, 18 Januari 2024- 5 Wakil RI Main

Lima wakil Indonesia akan tampil di turnamen bulutangkis India Open 2024 pada hari ini, Kamis (18/1/2024). Simak jadwal selengkapnya.

India Open 2024 memasuki babak 16 besar. Rangkaian pertandingan akan dimulai dimainkan pada pukul 10.30 WIB di K. D. Jadhav Indoor Stadium, New Delhi, India.

Dalam turnamen berkategori BWF World Tour Super 750 itu, Indonesia masih menyisakan lima wakil. Ada Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie di tunggal putra.

Baca juga: Anthony Ginting Fokus Recovery Usai Lolos 16 Besar India Open 2024

Lalu Gregoria Mariska Tunjung di sektor tunggal putri. Di nomor ganda putra tersisa Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Sedangkan ganda campuran menyisakan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Jorji, sapaan akrab Gregoria Mariska Tunjung, akan menghadapi Yeo Jia Min dari Singapura di 16 besar India Open 2024. Rekor pertemuan sejauh ini 6-2 untuk tunggal putri Indonesia.

Sementara Rehan/Lisa berhadapan dengan ganda Taiwan Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin yang sebelum ini baru satu kali pernah mereka hadapi. Rehan/Lisa kalah dalam pertemuan yang terjadi di nomor individu Asian Games 2022 tersebut.

Baca juga: Hasil India Open 2024: Rehan/Lisa ke 16 Besar Usai Lawan Mundur

Jonatan Christie bakal terlibat persaingan dengan pebulutangkis Malaysia Lee Zii Jia. Partai ini berpotensi sengit, apalagi dari delapan pertemuan sebelumnya kedua pemain berbagi hasil 4-4.

Tunggal putra Indonesia lain, Anthony Sinisuka Ginting, akan berhadapan dengan wakil Jepang Kenta Nishimoto. Ginting unggul rekor pertemuan 6-3, tapi kalah dalam pertemuan terakhir di Hong Kong Open 2023.

Di ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menghadapi Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark). Ini tercatat sebagai pertemuan pertama keduanya.

Jadwal India Open 2024

  • Gregoria Mariska Tunjung vs Yeo Jia Min (Singapura)
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan)
  • Jonatan Christie vs Lee Zii Jia (Malaysia)
  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kenta Nishimoto (Jepang)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark)

(krs/cas)

PB ISSI Kirim 14 Atlet Terbaik ke Kejuaraan Asia Trek Malaysia

Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) mengirimkan 14 atlet terbaiknya untuk mengikuti Asian Track Championship 2023. Kejuaraan itu akan diselenggarakan di National Velodrome, Nilai, Negri Sembilan, Malaysia, mulai 14-19 Juni 2023.

Ke-14 atlet yang dikirim itu ialah Bernard Benyamin Van Aert, Tery Yudha, Ayustina Delia Priatna, Dhika Alief Dhentaka, Bintang Syawal, Fandi Jolata, Wiji Lestari, Ratu Afifah, Imelda. Sedangkan yang mewakili atlet junior adalah Rizqy, Mohammad Seylhan, Bramantya Hartono Putra, Charisma Faiz Abadi, dan Julian.

Mereka akan turun di beberapa nomor balap sepeda Men & Women Elite Omnium, Men Junior Omnium, Men & Women Elite Scratch Race, Junior Men Scratch Race, Men & Women Elite Elimination, Men & Women Team Sprint, Men Junior Sprint.

Selain itu, kejuaraan tersebut juga akan melombakan Men & Women Sprint, Men Junior Sprint, Men & Women Elite Keirin, Men Junior Keirin, Men Elite Point Race, Men Junior Point Race, Men Elite & Men Junior Madison, Women Elite 500 Individual, Men Elite Kilo, Men & Women Individual Pursuit (Women 3 Klio, Men 4 Kilo).

Baca juga: Pesepeda Indonesia Ini Ikut Ajang Balap Bergengsi di AS

Pelatih kepala Timnas balap sepeda, Dadang Haris Purnomo, mengatakan ajang ini merupakan bagian dari kualifikasi Olimpiade. Untuk itu, Terry Yudha dkk pun diharapkan bisa menembus tiga besar Asia.

“Asian Track Championships ini merupakan rangkaian balapan yang juga sangat penting karena termasuk di dalam kualifikasi Olimpiade. Oleh sebab itu harapannya atlet kita seperti Terry Yudha, Bernard Van Aert dan Ayustina bisa berada di tiga besar kejuaraan ini,” kata Dadang dalam keterangan tertulisnya, Selasa (13/6/2023).

“Karena jika mereka berada di tiga besar maka peluang untuk lolos ke kualifikasi Track World Championships 2023 di Glasgow akan cukup besar. Jadi sebelum ke Olimpiade harus melalui kualifikasi kejuaraan dunia dulu, yang kuncinya di Asian Track ini,” lanjutnya.

Saat ini Bernard Benyamin Van Aert berada pada peringkat empat dunia untuk nomor Men Elite Omnium dengan total point 1949, Men Elite Madison Indonesia menempati peringkat 22 dunia dengan poin 3030.

Bernard sendiri terakhir kali tampil di 2023 Hong Kong International Track Cup I -men elite-omnioum dengan meraih ranking 4. Kemudian merebut peringkat kelima pada hari berikutnya. Sementara Ayustina Delia berada pada peringkat 16 dunia Women Elite Omnium dengan poin 1392.

Baca juga: Aiman Senang Tim Balap Sepeda Indonesia Juara Umum SEA games 2023

Simak Video: Ucapan Selamat Kapolri untuk Atlet Sepeda Peraih Medali Sea Games 2023

[Gambas:Video 20detik]

(mcy/cas)